Tertarik dengan promosi axis di webnya http://www.axisworld.co.id yang katanya tarifnya 0,1 rupiah per kb untuk 10 Mb pertama tiap harinya, maka dengan modal 6000 rupiah, perdana axis pun didapat.
Selanjutnya adalah aktivasi, ada sedikit keanehan disini, saya coba aktivasi lewat hp Nokia 3230 gagal terus, ketika saya hubungi Customer Service nya di 838, disarankan untuk aktivasi dengan hp lain, Aneh??! ketika saya minta aktivasi langsung lewat CS nya katanya belum bisa (waduh!) harus lewat AXIS center.
Akhirnya saya ikuti saran si CS, aktivasi lewat hp Siemens C35, berhasil! he..he..he.. aneh banget.
Setelah berhasil, kartu saya masukkan kembali ke hp nokia 3230, kemudian akses GPRS nya, weleh2 lambatnya...buat YM aja putus nyambung terus. Mungkin lagi peak time kali ya?
Menurut saya, masih bagusan GPRS nya Satelindo (saya pake mentari), lebih stabil dan cukup murah. Mudah2an ke depan AXIS bisa memperbaiki kualitas GPRS nya dan tentu saja tetap mempertahankan tarif murahnya.
Diposting oleh Titan di Minggu, Agustus 31, 2008
Berikut adalah tips cara membuat kabel cross secara mudah tanpa memperhatikan urutan warna. Sebagai catatan, tips ini dapat dipakai jika anda akan membuat kabel cross dengan panjang maksimal 8 (delapan) meter. Jika lebih dari 8 meter, sebaiknya gunakan aturan urutan warna. Silahkan baca post saya sebelumnya "Urutan warna kabel UTP" pada kategori networking.
Tahap pertama, buka/kupas kedua ujung kabel, kemudian samakan urutan warna keduanya (urutan mau dimulai dari warna apa aja terserah, yang penting kedua ujung kabel urutannya sama)
Urutan kedua ujung kabel saya gambarkan seperti penomoran dibawah ini, dimana kedua ujung kabel diberi nomor dari 1 sampai 8.
Ujung A
1 2 3 4 5 6 7 8
Ujung B
1 2 3 4 5 6 7 8
Tahap kedua, salah satu ujung, misal ujung A, posisi 1 dan 2 ditukar dengan posisi 3 dan 4. Penomorannya menjadi seperti gambar dibawah ini:
Ujung A
3 4 1 2 5 6 7 8
Ujung B
1 2 3 4 5 6 7 8
Tahap ketiga, pada kedua ujung, posisi 4 dipindah ke posisi 6,
sehingga penomorannya menjadi seperti dibawah ini:
Ujung A
3 4 1 5 6 2 7 8
Ujung B
1 2 3 5 6 4 7 8
Tahap terakhir, silahkan tes kabel tersebut menggunakan 2 PC atau menggunakan tester jaringan. Jika crimping sudah benar dan kabel juga dalam kondisi baik, mestinya sudah bisa connect.
Demikian tips singkat pembuatan kabel cross, semoga berguna.
Diposting oleh Titan di Kamis, Agustus 07, 2008